Oleh: Rahman, S.E,. CLMA.,CPGA., CRIP Kandidat Magister Manajemen Konsentrasi Sumber Daya Manusia Universitas Patria Artha Makassar yang juga Mantan Jurnalis di Luwu Raya dan sekaligus Pria Pemerhati Sosial Ekonomi
Tana Luwu, sebuah daerah yang kaya akan hasil alam dan sumber daya alam yang melimpah, seharusnya menjadi tempat yang dapat memberikan kesejahteraan bagi masyarakatnya.
Namun, kenyataan yang ada justru sebaliknya. Warga yang ada di Tana Luwu, yang notabene adalah tanah yang subur dan penuh dengan potensi alam, terpaksa merantau ke luar daerah bahkan ke luar negeri untuk mencari nafkah.
Fenomena ini bukan hanya sekadar masalah individu atau keluarga, tetapi menjadi cerminan kegagalan besar dari pemerintah dalam mensejahterakan rakyatnya.
Rahman warga Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu yang bekerja di Morowali mengungkapkan kekecewaannya terkait ketidakmampuan pemerintah daerah untuk memberikan peluang kerja yang layak di kampung halamannya.